Gading Paradise Kebumen merupakan salah satu destinasi wisata anyar di Kabupaten Kebumen yang sedang hits dengan suguhan spot instagenicnya. Menyusun konsep mini Eropa, objek wisata ini sangat recomended untuk berlibur bareng keluarga. Anda dapat mencoba beragam spot menarik yang bakal membawa Anda menikmati nuansa ala Eropa di dalam negeri.
Gading Paradise Kebumen, Ini Alamatnya!
Destinasi wisata Gading Paradise Splash Waterpark ini lokasinya tak jauh dari pusat kota Kebumen. Dengan demikian, para pengunjung dapat mendatangi tempat rekreasi keluarga ini dengan gampang, baik mengendarai kendaraan pribadi maupun umum.
Alamat lengkap tempat piknik satu ini tepatnya di Pejagoan, Kecamatan Kebumen, Kabupaten Kebumen, Provinsi Jawa Tengah, Indonesia. Hanya memakan waktu kurang lebih 5 menit saja dari jantung kota Kebumen.
Harga Tiket Masuk Gading Splash Waterpark
Jika Anda berminat untuk berkunjung ke Gading Paradise Kebumen, harga tiket masuknya tidak mahal, kok. Per orang hanya perlu membayar Rp 20.000 saja. Harga tersebut sangat terjangkau bagi wisatawan lokal maupun yang berasal dari luar daerah, bukan?
Namun perlu Anda ketahui, HTM objek wisata ini dapat saja berubah sewaktu-waktu. Selain itu, disana Anda bisa menyewa perahu air dengan membayar Rp 25 ribu per 15 menitnya, atau sewa perahu kano dengan membayar Rp 20.000/15 menit.
Objek wisata ini buka setiap hari, mulai Senin sampai Minggu. Untuk waktu operasionalnya mulai jam 08.00 sampai 17.00 WIB. Jam operasional tersebut juga dapat berubah-ubah sampai malam hari, tergantung kebijakan dari si pengelola wisatanya.
Spot Wisata di Gading Paradise Splash Waterpark
Dengan luas area sekitar 1,5 hektar, tujuan wisata Gading Paradise Kebumen ini menyajikan berbagai spot menarik di dalamnya. Ada banyak tempat kece yang siap untuk memanjakan liburan Anda.
Anda dapat menaiki perahu kano lalu mengelilingi danau buatan yang pastinya akan mengingatkan Anda terhadap suasana kanal di Venice dan Amsterdam. Ada pula berbagai cafe nan cantik yang mengusung eksterior dan interior khas Eropa. Kegiatan berlibur Anda kian seru dengan adanya beragam spot foto instagenic di Gading Paradise Splash Waterpark.
Membawa konsep wisata swafoto dengan suguhan landmark ala Eropa, objek wisata ini menyediakan sejumlah spot menarik, seperti:
- Amsterdam City
- Kurcaci Town
- Menara Eiffel Paris
- Kapal pesiar kolonial
- Landmark Belanda yang ada kincir angin raksasanya
- Guest House
- European Castle
Nikmati atmosfer liburan ala Eropa dengan mengeksplorasi setiap sudut Instagramable yang disajikan oleh destinasi ini. Menariknya lagi, ada banyak wahana permainan yang menarik untuk Anda coba bersama keluarga maupun buah hati.
Objek wisata ini memang cocok sekali untuk menemani staycation para traveller yang tengah menghabiskan waktu berlibur di Kebumen, Jawa tengah.
Fasilitas
Menjadi tujuan wisata baru bukanlah suatu alasan Gading Paradise tidak memiliki fasilitas yang layak untuk menunjang liburan Anda. Disini Anda akan menikmati liburan berkualitas dan menyenangkan dengan fasilitas lengkap di dalamnya.
Mulai parking area kendaraan pengujung, cafe dan resto, pusat informasi dan ticketing, toilet umum, mushola dan penginapan. Tersedia juga taman bermain, wahana permainan yang menarik, tempat duduk, serta spot foto Instagramable dengan berbagai konsep
Tidak perlu bersusah banyak serta mengeluarkan banyak duit untuk menjelajah keindahan benua biru. Sebab, kini Anda dapat menikmati sajian wisata alam Eropa di Kebumen, Provinsi Jawa Tengah. Nikmati weekend bareng keluarga tersayang sembari merasakan keeksotisan serta spot terbaik yang disuguhkan oleh Gading Paradise Kebumen.