Renang gaya bebas merupakan salah satu cabang olahraga yang sangat populer di dunia. Gaya renang ini umumnya para atlet terapkan untuk ajang perlombaan atau sekedar bersenang-senang. Tidak hanya menyenangkan, renang dengan gaya bebas juga memberikan banyak manfaat bagi kesehatan tubuh.
Teknik Renang Gaya Bebas yang Perlu Anda Perhatikan
Meski memiliki sebutan “gaya bebas” bukan berarti Anda bisa melakukannya secara asal-asalan. Pasalnya, berenang dengan gaya bebas memiliki beberapa unsur yang tetap harus diperhatikan. Agar semakin memahami, silahkan simak penjelasan tentang teknik berenang gaya bebas berikut ini.
1. Posisi Tubuh yang Benar
Posisi tubuh yang benar sangat penting dalam berenang dengan gaya bebas. Pastikan tubuh Anda sejajar dengan permukaan air, dan terapkan teknik tepat ketika menggerakkan kedua tangan dan kaki. Upayakan agar posisi kepala selalu menghadap ke depan, serta jangan terlalu rendah maupun ketinggian.
2. Gerakan Tangan yang Efektif
Salah satu kunci dari teknik berenang dengan gaya bebas adalah gerakan tangan. Upayakan berenang dengan gerakan tangan lebar dan memanjang ke depan, sehingga dorongannya semakin maksimal. Saat tangan Anda sudah memasuki air pastikan posisi bahu merendah. Setelah itu angkat tangan Anda ke atas untuk menghindari cekungan di dalam air.
3. Gerakan Kaki yang Sesuai
Gerakan kaki yang benar adalah selalu terentang serta terus mengayuh air dari atas ke bawah. Supaya gerakan renang gaya bebas semakin maksimal, usahakan untuk tidak melenturkan kaki, apalagi mengangkatnya terlalu tinggi dari permukaan air.
4. Atur Pernapasan
Supaya aktivitas berenang menjadi semakin efektif, Anda tentu harus bisa mengatur pola pernapasan. Pastikan untuk selalu bernapas menggunakan mulut ketika kepala berada di dalam air. Hal ini akan membantu Anda mendapatkan pasokan udara yang cukup, serta meningkatkan fokus selama berenang.
Untuk bisa menguasai teknik berenang satu ini, Anda juga perlu sering berlatih. Pasalnya, renang dengan gaya bebas tidak semudah yang dibayangkan. Anda membutuhkan konsistensi serta fokus yang baik agar kemampuan berenang semakin maksimal.
Manfaat Renang dengan Gaya Bebas untuk Tubuh
Dengan menerapkan teknik-teknik di atas, Anda tentu akan semakin mudah mewujudkan impian menjadi atlet renang yang profesional. Jika hanya ingin sekedar mengisi kegiatan rekreasi saja, minimal teknik yang benar akan memberikan sejumlah manfaat bagi tubuh seperti berikut ini.
1. Menjaga Kesehatan Jantung
Tak banyak yang tahu, rutin berenang bisa menjaga kesehatan jantung. Renang gaya bebas membantu menurunkan tekanan darah dan meminimalisir risiko penyakit kardiovaskular. Selain itu, renang dengan gaya ini sangat efektif meningkatkan kadar kolesterol baik di dalam darah.
2. Meningkatkan Daya Tahan Tubuh
Ketika berenang, tubuh bekerja keras untuk mengatasi resistensi air secara terus menerus. Hal ini dapat membantu meningkatkan kapasitas paru-paru dan sirkulasi darah. Sehingga daya tahan tubuh secara keseluruhan juga ikut meningkat.
3. Menghilangkan Stres dan Rasa Cemas
Renang gaya bebas dapat membantu menghilangkan stres dan rasa cemas. Saat Anda berenang tubuh akan menghasilkan endorfin, sebuah hormon yang membantu meningkatkan mood dan mengurangi tekanan pikiran. Selain itu, air yang tenang sangat efektif untuk memperbaiki suasana hati seseorang.
4. Meningkatkan Kekuatan Otot dan Fleksibilitas
Berenang membantu meningkatkan kekuatan otot dan fleksibilitas. Gerakan tangan serta kaki yang terus-menerus bisa memperkuat jaringan otot-otot di seluruh tubuh. Sebut saja otot perut, lengan, dan kaki. Selain itu, renang sangat optimal dalam meningkatkan fleksibilitas sekaligus rentang gerak tubuh.
5. Menurunkan Berat Badan
Beberapa hasil penelitian membuktikan bahwa berenang selama satu jam dapat membakar sekitar 500 sampai 700 kalori. Jumlah ini tergantung pada berat badan dan intensitas renang seseorang. Karena itu, renang gaya bebas bisa menjadi alternatif olahraga bagi Anda yang ingin menurunkan berat badan. Sekian, semoga bermanfaat!